B. Jenis Sistem Pendingin
Sistem pendinginan yang digunakan pada Mesin Mesin Toyota Kijang 5K
adalah sistem pendingin air sistem tekan. Gambar dibawah merupakan sistem
pendinginan Mesin Toyota Kijang 5K. Pada sistem ini di dalam mesin terdapat
mantel pendingin (water jacket) yang menyelubungi silinder mesin dan kepala
silinder. Mantel pendingin berhubungan dengan radiator yang dipasang didepan
mesin. Air yang telah panas di dalam mantel dialirkan ke radiator untuk
didinginkan. Pendinginan ini dipercepat dengan udara yang mengalir melalui kisi-
kisi radiator, sedang tarikan udara dilakukan oleh kipas yang digerakkan mesin.
Sirkulasi air pendingin dilakukan oleh pompa air.
Keterangan :
1. Radiator
2. Kipas
3. Tutup radiator
4. Thermostat
5. Pompa air
6. Mantel air
Gambar 1. Sistem Pendingin
Sistem pendinginan tekan ini merupakan penyempurnaan sistem
thermosyphon atau sirkulasi alam, dimana air pendingin akan mengalir dengan
sendirinya yang diakibatkan oleh perbedaan berat jenis dari yang telah panas dan
yang masih dingin, dimana air yang telah panas berat jenisnya lebih rendah jika
dibandingkan dengan air yang masih dingin.

0 komentar:

Posting Komentar

next page

Entri Populer

top